Penasaran dengan proses produksi air minum dalam kemasan? Cheers mengajakmu untuk melakukan kunjungan pabrik lho. Tidak hanya memproduksi air minum dalam kemasan, PT Atlantic Biruraya (CHEERS) juga mengajak para pelajar, mahasiswa, maupun komunitas untuk melihat langsung proses produksi CHEERS dengan mengunjungi pabrik di Pandaan, Jawa Timur. Semua merk mengatakan dirinyalah yang terbaik. Akan tetapi, tidak semua bersedia atau membuka diri untuk dikunjungi. Menerima kunjungan sama artinya dengan mempertaruhkan wajah brand. Jika ada satu saja hal yang tidak sesuai di dalam pasti akan memperburuk citra tapi jika semua sudah sesuai standart, pasti impactnya akan sangat bagus. Namun, sejauh ini Cheers tidak pernah khawatir ada yang tidak sesuai. Sebab, setiap hari Cheers sudah menjalanakan standart yang berlaku dalam memproduksi air minum dalam kemasan. Para ahli dan QC akan selalu memastikan produksi sesuai standart. Peserta yang ingin melakukan kunjungan hendaknya memenuhi beberapa syarat yang CHEERS berlakukan terlebih dahulu antara lain, jumlah peserta minimal 20 orang, mengirimkan surat resmi permohonan kunjungan paling lambat 2 minggu sebelum waktu kunjungan dan mematuhi setiap aturan di PT Atlantic Biruraya. Dalam kunjungan peserta akan diajak berkeliling dan melihat langsung proses produksi CHEERS mulai dari cup, botol hingga galon. Tidak hanya proses produksi air minum, peserta juga diperlihatan proses produksi botol. Selain memproduksi air minum dalam kemasan, Cheers juga membuat botol sendiri. Dengan memberikan pengalaman langsung kepada peserta, CHEERS berharap para peserta lebih dekat dengan produk sehingga ikut mempengaruhi keputusan membeli. Peserta kunjungan sendiri tidak hanya mahasiswa, pelajar dari Surabaya dan Jawa Timur saja. Ada juga peserta kunjungan dari Bandung, Yogyakarta hingga Lampung.